Selamat datang di Hari Agustomo Blog, kali ini saya akan menulis artikel tentang Ada kabar apa? Penasaran kan? Langsung baca aja yuk's...
Kerja Keras Adalah Energi Kita itulah slogan yang sedang dikumandangkan oleh PT. Pertamina Indonesia untuk mendapatkan masukan dan harapan mengenai perusahan minyak nasional ini agar lebih baik di hari depannya.
Suatu tema yang patut diacungi jempol bahwa perusahaan minyak nasional ini mau menerima kritik dan saran secara terbuka melalui dunia maya. Dan memang kita semua memerlukan Kerja Keras pantang menyerah untuk menuju jalan yang lebih baik, begitu juga PTPertamina memerlukan usaha yang lebih keras untuk menemukan energi baru bagi kita semua berupa cadangan minyak dan gas baru yang perlu di eksplorasi dan di eksploitasi untuk mendapatkan devisa negara dan memenuhi kebutuhan energi nasional, dan juga memerlukan kerja keras untuk menjadi perusahaan minyak ternama di dunia
Seperti yang kita ketahui bahwa Pertamina merupakan property negara yang sangat berarti dengan asset menurut situs pertamina adalah Rp 140 trilliun dan telah berdiri sejak 50 tahun silam.
Namun seringkali perusahaan ini kita bandingkan dengan perusahaan nasional tetangga sebelah, yakni Petronas Malaysia yang sekarang melejit jauh menjadi perusahaan minyak yang cukup disegani oleh dunia. Dan juga tertinggal beberapa langkah dengan perusahaan minyak swasta nasional seperti Medco yang telah merambah banyak wilayah diluar Indonesia. Tak salah melalui dunia maya kemudian dikumandangkan Kerja Keras adalah Energi Kita untuk menerima kritik terbuka sebagai penyemangat mengejar ketertinggalan.
Pertamina pernah menjadi guru perusahaan Negeri Jiran ini disekitar tahun 1970an, tapi apalah yang terjadi saat ini? Seorang murid yang rajin belajar menimba ilmu pengetahuan pengalaman dan suka akan kerja keras ternyata bisa jauh lebih berhasil dari sang guru. Bila kita bandingkan, Petronas notabene hanyalah perusahaan minyak di negara dengan dengan luas yang lebih kecil dari Indonesia dan begitu pula kandungan minyak gas yang dipunyainya. Dengan cerdas dia mengepakkan sayap memperluas jangkauan sedikit demi sedikit, berbenah diri baik diluar maupun didalam tubuh organisasi, dan kelamaan menjadi gurita didunia perminyakan dengan asset perkali lipat dari sang guru. Apakah sang guru akan menyerah begitu saja? Jawabannya tentulah tidak, dengan berbekal pengalaman dan sumber daya yang ada, sang guru akan bangkit untuk membentangkan sayap dengan semangat Kerja Keras Adalah Energi Kita untuk menapak hari esok yang lebih baik.
Kerja Keras Adalah Energi Kita Untuk Menjadi Lebih Baik.
Kerja Keras Adalah Energi Kita Untuk Menjadi Lebih Baik.
Apakah pertamina mampu menjadi perusahaan minyak yang lebih baik peringkatnya di dunia? Jawabannya adalah YA, apalagi dengan moto Kerja Keras Adalah Energy Kita semua untuk menjadi lebih baik. Kesuksesan akan mudah dicapai bilamana ada sinergi yang mapan antara manajemen perusahaan yang didukung oleh seluruh karyawannya berkomitmen untuk menjadi lebih baik, dukungan kebijaksanaan pemerintah, dan juga dukungan dari kita semua elemen bangsa.
Kita mempunyai tenaga ahli hampir disemua bidang yang tidak hanya diakui didalam negeri namun juga diluar negeri. Banyak perusahaan minyak yang memakai jasa kepandaian dan kepiawaian tenaga kerja kita. Disamping itu kita juga mempunyai berbagai faktor industri dalam negeri yang siap mendukung Pertamina, mulai dari sisi perbankan, asuransi, industri nasional dibidang kontruksi bangunan lepas pantai, pengeboran nasional, engineering, dan sebagainya. Kerja Keras Adalah Energi Kita untuk menyatukan semua elemen yang nantinya siap untuk mendukung pertamina menjadi lebih baik peringkatnya di dunia perminyakan internasional.
Kerja Keras adalah Energi kita Untuk Membangun Bangsa.
Kerja Keras adalah Energi kita Untuk Membangun Bangsa.
Tak bisa kita pungkirin bahwa Pertamina dikenal mempunyai hari kelam sebagai sapi perahan segelintir orang dimasa lalu. Namun patut diacungin jempol bahwa Perusahaan Nasional, yang dulunya berupa BUMN kemudian ditahun 2003 berubah menjadi perseroan untuk berusaha memperbaiki kinerja menjadi lebih efisien dan lebih baik kedepannya. Patut kita dukung langkah perusahaan nasional ini untuk mencoba bangkit menyebarkan semangat Kerja Keras adalah Energi Kita untuk: memenuhi kebutuhan energy nasional, mendapatkan devisa bagi negara, mengembangkan sayap untuk menjadi lebih baik, dan sebagainya untuk mengejar ketertinggalan dengan kompetitor kita.
Dan tak kalah pentingnya, Kerja Keras adalah Energi Kita untuk membangun bangsa ini menjadi lebih baik.
Sumber berita dari sahabat saya.